Minggu, 22 Februari 2009

Karangploso-nya Jogja

"ternyata Nova bukan cuma 'geek', ya?". Kalimat itu terlontar dari teman-teman di Kampung halaman ketika mengetahui kenyataan bahwa trainer nya juga rapper. Tawaran menarik muncul. Mereka minta saya untuk baca puisi di kampung/desa Karangploso. Namanya mirip seperti area di dekat rumah saya dulu. Tapi kali ini lokasinya tidak dekat dari Jogja. Ya! Pasti saya mau. walaupun sebenarnya saya lebih suka dibilang bukan cuma rapper..

22 Februari 2009, jam 19.30 malam, mbak Dian, Cesi, dan mas Anto sudah di depan Sarang saya. Maya, Doni, Djuadi dan Annie mengikuti mobil yang saya tumpangi dari belakang. Ternyata kita langsung menjemput pak Sapardi Djoko Damono yang ternyata adalah penulis puisi terkenal. Jujur saja, orang terkenal yang saya tahu cuma Toto Tewel. hahahaha..

Masuk ke timur Jogja melewati sawah-sawah lengkap dengan pohon-pohon pisangnya, kita lalu sampai di Karangploso. Dikejutkan oleh layar besar yang sedang memutar film independen buatan mereka sendiri. "Omah Opak". Begitu mereka menyebut rumah kecil dengan perpustakaan serta apapun yang memfasilitasi kegiatan mereka. Saya merasa sangat beruntung ada di omah opak.

Ada fakta yang kurang bisa saya terima. Anak-anak perempuan di sana hampir 90% memakai jilbab. Katanya sekolah mengharuskannya. Saya tidak anti jilbab. Cuma rasanya ada pemaksaan dan pembentukan karakter terhadap anak-anak itu. Tapi saya tidak berani menilai lebih jauh dan mulai memberikan seribu pemakluman ke dalam otak saya sendiri.

Maya langsung beraksi. Setelah penampilan holahop nya bersama saya, Maya langsung membuat workshop kecil untuk anak-anak lalu meninggalkan 2 holahopnya untuk dipakai oleh Omah opak.

Djuadi juga secara aksidental naik ke atas panggung dan membaca puisi sambil makan nasi kucing dan minum teh. Katanya, "saya mau seperti politisi yang ngomongnya muluk-muluk. ya kayak gini kan sama aja. baca puisi sambil muluk-muluk". Semua spontan tertawa melihat aksinya.

"mau main di kampung lain nggak, Nova?".. YA! SAYA MAU!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar